KEDIRI– Dalam rangka memperingati Hari Anak Nasional, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Kediri menggelar acara apel di SMPN 2 Kediri. Acara ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pemenuhan hak-hak anak, dengan melibatkan berbagai pihak termasuk siswa, guru, dan tokoh masyarakat.
Kepala Bidang Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) DP3AP2KB Kota Kediri, Laila Istiqomah, dalam sambutannya menggarisbawahi pentingnya menjaga hak-hak anak sebagai fondasi untuk masa depan yang lebih baik. “Anak-anak adalah masa depan bangsa. Kita semua memiliki tanggung jawab untuk memastikan hak-hak mereka terpenuhi agar mereka bisa tumbuh dan berkembang dengan optimal,” kata Laila, Selasa (23/7/2024).
Acara yang berlangsung meriah ini menampilkan berbagai parade seperti Paskibra, tari tradisonal, dan menyanyikan lagu jingle suara anak. Tak hanya itu, Laila juga menekan tentang pencegahan bullying di lingkungan sekolah dan masyarakat.
Menurutnya, bullying mempunyai dampak buruk terhadap perkembangan mental anak. Karena, bullying yang berkepanjangan dapat menjadi bibit adanya kekerasan di lingkungan sekolah. Oleh karena itu, pencegahan terhadap tindakan bullying dan kekerasan di sekolah dan masyarakat pada umumnya.
“Anak-anak memiliki hak dan harus difasilitasi, agar mereka mendapatkan kesempatan untuk mengekspresikan dan menunjukkan potensinya. Insyallah akan lebih berprestasi,” imbuh Laila.
Selain itu, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMPN 2 Kediri, Yeppi Yosana, mengapresiasi inisiatif DP3AP2KB dalam menyelenggarakan acara ini. “Kami sangat mendukung kegiatan seperti ini karena memberikan wawasan yang penting bagi siswa-siswi kami. Semoga acara semacam ini bisa terus diadakan secara rutin,” ungkap Yeppi Yosana.
Leave a Reply